Wisata Bisnis – Dalam dunia bisnis, membangun hubungan yang kuat dengan pelanggan adalah hal yang sangat krusial. Oleh karena tanpa adanya hubungan yang baik dengan pelanggan, maka tidak akan ada penjualan dan ini tentu akan berdampak buruk untuk organisasi bisnis.
Mengenal Customer Relationship Management
CRM merupakan singkatan dari Customer Relationship Management atau manajemen hubungan pelanggan. CRM sendiri terdiri dari 3 (tiga) kata yaitu customer, relationship, dan management.
Tiga kata tersebut sangat tepat untuk menggambarkan 3 komponen penting dalam manajemen hubungan pelanggan. Tiga komponen inilah yang akan menjadi titik fokus utama dalam kegiatan optimalisasi manajemen hubungan pelanggan.
Selain itu, strategi mengelola dan mempertahankan hubungan dengan pelanggan yang telah ada untuk menciptakan loyalitas. Supaya pelanggan melakukan pembelian berulang dan tidak akan lari ke kompetitor lain.
Kemudian strategi membangun hubungan dengan pelanggan dapat dilakukan dalam bentuk penyediaan fasilitas informasi yang lebih lengkap untuk konsumen. Cara ini adalah upaya yang bisa kita lakukan agar tetap terhubung dengan konsumen dan membangun komunikasi yang lebih baik.
Apa Manfaatnya untuk Bisnis?
Memiliki hubungan yang baik dengan pelanggan tentu akan memberikan banyak dampak positif untuk organisasi bisnis kita. Manfaatnya antara lain:
1. Meningkatkan Kepuasan Pelanggan
Dengan memahami kebutuhan, keinginan, serta keluhan dari pelanggan, kita dapat memberikan pelayanan prima kepada pelanggan. Hal ini akan meningkatkan kepuasan konsumen. Jika konsumen sudah merasa puas, maka peluang Ia kembali membeli produk kita tentu akan lebih besar bukan?
2. Meningkatkan Penjualan
Konsumen yang puas akan membentuk loyalitas dalam diri konsumen. Konsumen yang loyal pun akan dengan senang hati mempromosikan atau merekomendasikan bisnis kita kepada rekan maupun keluarganya. Hal ini juga akan meningkatkan pelanggan baru. Tingginya loyalitas konsumen dan meningkatnya pelanggan baru akan membantu meningkatkan penjualan bisnis kita.
3. Efisien Secara Biaya
Dilansir dari Invesp, menarik pelanggan baru dapat menghabiskan biaya lima kali lipat lebih banyak dibandingkan mempertahankan pelanggan yang sudah ada. Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, konsumen yang loyal akan mempromosikan atau merekomendasikan bisnis kita kepada orang-orang yang dikenalnya sehingga kita bisa mendapatkan pelanggan baru. Ini merupakan cara marketing yang sangat efektif dan efisien bagi organisasi, karena biaya yang perlu dikeluarkan untuk memperoleh pelanggan baru sangat minim.
4. Mendapat Peluang Lebih Banyak
Dengan informasi yang kita kumpulkan dari para pelanggan, hal ini akan membantu kita dalam melakukan identifikasi terkait tren pembelian, demografi pelanggan, dan data lainnya yang dapat kita optimalkan menjadi peluang baru dalam bisnis kita. Selain itu, masukan dari para pelanggan pun dapat kita olah menjadi ide segar untuk strategi perencanaan bisnis kedepannya.